Siapakah yang tidak pernah mendengar ceritera tentang para “tukang cabut gigi” dari Abad Pertengahan di Eropa? Reputasi mereka yang menakutkan, yang diwariskan terus kepada para dokter-gigi jaman sekarang, mungkin tidak salah, akan tetapi penemuan-penemuan di bidang ilmu-purbakala, yang belum lama berselang terjadi, menunjukkan sudah adanya ilmu pengetahuan, yang mendalam, di bidang gigi di kalangan orang-orang Maya dan Mesir kuno.
Mumi-mumi, yang dikeluarkan dari peti-peti mati di “Lembah Raja-raja”, di Mesir bagian atas, memperlihatkan gigi-gigi palsu.
Kerangka orang-orang Maya, yang diketemukan sepanjang pantai Aina, di teluk Kampeche Meksiko, mempunyai puncak-gigi dan isi-gigi terbuat dari bahan, yang masih belum diketahui pada jaman kita sekarang ini.
Mutu hasil pekerjaan itu membuat heran dan kagum para sarjana modern. Bagaimanakah hasil-karya mereka itu dapat melewati ribuan tahun tanpa mengalami kerusakan, dan masih tetap berada dalam keadaan baik? Suatu keajaiban lagi, yang merupakan lanjutan dari yang sudah-sudah.
Home
Ilmu Pengobatan
Dari Ilmu-pengetahuan tentang gigi sampai kepada “Tukang Cabut Gigi”.
Dari Ilmu-pengetahuan tentang gigi sampai kepada “Tukang Cabut Gigi”.
Selasa, 20 Maret 2012
Label
Ilmu Pengobatan
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !